Sinyal Kuat Bek Tangguh ala Fabio Cannavaro Bakal Dinaturalisasi Timnas Indonesia?

Pemain Eredivisie tim FC Twente, mess hilgers masih dikaitkan dengan Timnas Indonesia.

Terbaru, Mees Hilgers kedapatan mengikuti akun Instagram PSSI, sebagian netizen berteori jika ia bakal bergabung dengan Timnas Indonesia.

Jika menilik gaya bermain Mees Hilgers bersama FC Twente, ia cukup solid dan agresif di lini belakang.

Untuk ukuran pemain Eropa, memang Mees Hilgers tak terlalu jangkung layaknya Virgil Van Dijk.


Namun, ia disebut ala fabio canvaro, postur tak begitu tinggi namun determinasi permainan serta gayanya cukup mirip.


Apabila PSSI, khususnya Shin Tae Yong masih butuh jasa pemain kuat lini belakang, Mees bisa menjadi alternatif.

Pada wawancara yang dilakukan kanal YouTube KR TV ke Mees, (1/12/2021), bek FC Twente mengaku  sangat terhormat jika bermain untuk Indonesia.

"Tapi saya ingin bermain untuk Indonesia, salah satu negara besar, suatu kehormatan bermain untuk orang Indonesia," ujar Mees.

Tetapi, pada saat itu juga, setelah PSSI mengirim surat ke Mees, beredar rumor ia tak memperoleh izin dari orang tuanya.


Namun, lagi lagi bek tengah yang pernah memperkuat Jong Oranje (Belanda U-21), masih terbuka membela Timnas.

"Media di sana mengatakan jika orang tua saya tidak mengizinkan, tetapi itu sama sekali tidak benar. Saya masih terbuka untuk itu (membela Timnas Indonesia). Umur saya masih 21 tahun," jelas Mees, dikutip dari Suara Jogja, (14/7/2023).

Hingga saat ini belum ada kabar terbaru mengenai ketertarikan Shin Tae Yong terhadap bek FC Twente.(*)


bandung.suara.com