Comeback dari Cedera, Asnawi Mangkualam Gagal Bawa Ansan Greeners Raih Kemenangan


Bek Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam gagal membawa timnya, Ansan Greeners meraih kemenangan. Mereka harus takluk dengan skor 0-2 melawan FC Anyang pada pekan ke-42 K-League 2.


Asnawi Mangkualam gagal membantu timnya bangkit dari kekalahan tersebut. Memang, bek Timnas Indonesia tersebut tak main 90 menit full. Ia masuk di babak kedua pada pertandingan tersebut.


Seperti diketahui, Asnawi Mangkualam harus absen cukup lama dari Ansan Greeners akibat cedera hamstring.


Cedera itu juga yang membuat Asnawi Mangkualam absen di dua laga uji coba timnas Indonesia melawan Curacao meski dipanggil.


Asnawi yang sembuh dari cedera langsung diturunkan di babak kedua melawan FC Anyang. Sayang, penampilan Asnawi bisa dibilang kurang maksimal di laga ini.


Gol kedua FC Anyang tercipta karena kesalahan Asnawi dalam bertahan. Bek Timnas Indonesia tersebut terlihat sembrono dengan mengambil bola dari belakang saat sedang dikuasai oleh Boadu Maxwell Acosty.


Wasit yang melihat kejadian tersebut langsung memberikan hadiah penalti untuk FC Anyang. Boadu Maxwell Acosty yang maju sebagai algojo berhasil menjalankan tugasnya dengan baik.


Sang pelatih Ansan Greeners tak mau menyalahkan Asnawi. Ia menilai semua pemain sudah melakukan yang terbaik.


"Dalam situasi yang sulit, para pemain kami melakukan yang terbaik," kata Lim Jong-heon dilansir dari Sports-G.


"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada para pemain yang bekerja keras dalam situasi sulit," pungkasnya.


Bolatimes.com