Juara Malaysia Open 2022, Apriyani/Fadia Hancurkan Rekor 55 Tahun

Apriyani Rahayu dan Siti Fadia (Foto: Faisal Rahman/MPI)


Berhasil keluar sebagai juara Malaysia Open 2022, Apriyani/Fadia hancurkan rekor yang bertahan selama 55 tahun!

Pasangan bernama lengkap Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti itu berhasil mengalahkan pasangan China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu di babak final ajang BWF Super 750 tersebut.

Bermain di Axiata Arena, Kuala Lumpur pada Minggu (3/7), Apriyani/Fadia sempat unggul 11-10 di interval game pertama dari Zhang/Zheng.

Setelah interval game pertama, Apriyani/Fadia berhasil mempertahankan keunggulannya menjadi 21-18 dari Zhang/Zheng.

Memasuki game kedua, Apriyani/Fiadia mulai kedodoran dan tertinggal di angka 10-11 dari Zhang/Zheng saat memasuki interval.

Sesudah interval game kedua, langkah Zhang/Zheng makin tidak terkejar hingga akhirnya mampu menyudahi laga dengan skor 21-12.

Pada game ketiga, giliran Apriyani/Fadia yang sukses mengunci keunggulan di interval atas Zhang/Zheng dengan skor 11-10.

Seusai interval game ketiga, Apriyani/Fadia masih mendominasi hingga akhirnya memenangkan laga dengan skor 21-19.

Kemenangan itu tidak hanya membuat Apriyani/Fadia meraih gelar Malaysia Open 2022 saja, tetapi juga menghancurkan rekor yang bertahan 55 tahun lamanya.

Diketahui, Apriyani/Fadia merupakan ganda putri pertama Indonesia yang berhasil meraih gelar juara Malaysia Open.

Sebelum Apriyani/Fadia, ganda putri Indonesia terakhir yang berhasil keluar sebagai juara Malaysia Open adalah Retno/Minarni pada tahun 1967.(*)